Monday, August 29, 2016

Bagaimana Cara Sukses Menjalankan Bisnis Jasa Penitipan dan Perawatan Hewan? Ini Jawabannya

Banyaknya masyarakat yang memelihara hewan pelihataan, membuat bisnis jasa penitipan dan perawatan hewan semakin menjamur dan banyak bermunculan. Diantara dari jenis jasa penitipan yang paling banyak diminati ialah jasa penitipan dan perawatan hewan. Usaha satu ini memang memiliki potensial yang sangat bagus. Khususnya, untuk kota-kota metropolitan di Indonesia, seperti misalnya Jakarta, Surabaya, Medan, dan Makasar.

Ketika memasuki masa liburan, lebaran, hingga natalan, jasa penitipan dan perawatan hewan selalu banyak diminati. Hal ini lantaran para pemilik hewan peliharaan tidak dapat membawa hewan peliharaan untuk diajak melakukan perjalanan. Dan Jasa penitipan dan perawatan hewan menjadi tujuan mereka untuk menitipkan dan merawat hewan kesayangan mereka. Melalui jasa penitipan dan perawatan hewan ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan seperti memandikan, memberi makan, hingga menjaga hewan peliharaan dengan baik.

Nah, bagi anda yang ingin membuka usaha penitipan dan perawatan hewan peliharaan, maka tips cara sukses dalam menjalankan bisnis jasa penitipan dan perawatan hewan dibawah ini jadi informasi yang wajib anda ketahui.

1. Tentukan Jenis Hewan Peliharaan
Ada banyak jenis hewan peliharaan yang bisa anda pilih pada usaha anda, diantaranya yang paling diminati adalah kucing dan anjing. Dalam menjalankan bisnis ini, yang wajib anda perhatikan adalah bagaiman cara merawat hewan peliharaan dengan baik. Anda wajib menentukan jenis hewan peliharaan mana yang diinginkan oleh anda dalam merawat dan menjaga untuk memulai usaha anda tersebut.

2. Pilih Tempat Yang Strategis
Tempat yang strategis tentu bisa jadi langkah awal yang bagus untuk memulai usaha jasa penitipan dan perawatan hewan. Jika anda yang bertempat tinggal di kota besar tenteuk bakal jadi poin tersendiri yang harus anda perimbangkan. Namun jika anda tinggal di daerah atau pedesaan, anda bisa melakukan survei terlebih dahulu. Mungkin anda bisa mencari tahu apakah daerah di sekitar anda terdapat banyak orang yang mempunyai hewan peliharaan atau tidak. Selain pemilihan lokasi yang strategis haru jadi prioritas lain. Anda bisa menyewa ruko atau rumah yang layak dan cukup bagus dan memiliki ventilasi yang baik agar hewan-hewan yang dititipkan tidak pengap dan merasa lebih nyaman. Hal ini membuat para pemilik hewan bakal lebih puas dan menyukai tempat penitipan hewan anda.

3. Tentukan Tarif Jasa
Jika anda ingin sukses dalam menjalankan jasa penitipan dan dan perawatan hewan peliharaan maka anda harus menentukan tarif atau harga yang dibebankan oleh para pemilik hewan. Anda bisa menentukan tarif dengan baik dan bisa disesuaikan dengan fasilitas yang anda tawarkan pada jasa anda. Anda bisa mengihutng semua faktor dari fasilitas yang ditawarkan untuk menentukan tarif jasa anda.

4. Buat Nama Usaha Yang Menarik dan Unik
Untuk menarik minat dan penasaran banyak orang, mungkin anda bisa membua sebuah nama untuk jasa anda yang menarik dan unik. Agar usaha anda dapat berjalan dengan sukses, cobat anda buat nama layanan yang ditawarkan lebih menarik dan unik. Tentu nama bisa dijadikan sebagai brand, sehingga jika bisnis anda dapat dikelan orang lebih cepat maka memilih nama menjadi prioritas utama.

No comments:

Post a Comment